Bibit Sawo Manis

Rp50.000

Polybag

Stok 47

Quantity
Compare
SKU: 325 Kategori:

Bibit Sawo Manis

Sawo manis adalah tanaman tropis yang mudah beradaptasi sehingga mudah dibudidayakan di berbagai negara termasuk di Indonesia. Tanaman tahunan ini termasuk dalam famili Sapotaceae yang berasal dari Amerika Tengah dan Meksiko. Seperti halnya tanaman sawo lain, sawo manis sangat cocok ditanam di daerah dataran rendah, meski adaptif juga di dataran tinggi. Bibit Sawo Manis paling ideal ditanam di daerah berketinggian hingga 300 mdpl. 

Lahan yang paling cocok adalah tanah lempung berpasir yang subur dan berpengairan baik. Sawo manis tergolong jenis yang rajin berbunga dan berbuah sepanjang tahun. Terdapat satu atau dua musim puncak sawo manis berbuah. Sawo bisa diusahakan di lahan pekarangan dan tabulampot

Sawo sendiri merupakan buah yang sangat populer di Asia Tenggara. Wajar bila daerah ini merupakan sentra produksi dan juga konsumen utama buah ini. Buah yang baru dipetik itu masih keras, dan perlu disimpan 3-7 hari agar menjadi masak dan lunak, sehingga enak dimakan. Buah yang diperdagangkan biasanya masak dalam perjalanannya ke pasar atau sampai ke pembeli. Penyimpanan dalam suhu rendah dapat memperpanjang masa simpan buah sawo. 

Sawo disukai terutama karena rasanya yang manis dan daging buahnya yang lembut. Kebanyakan buah sawo manis dimakan dalam keadaan segar sebagai buah meja. Akan tetapi sawo dapat pula diolah menjadi serbat, dicampurkan ke dalam es krim, atau dijadikan selai. Sari buah sawo dapat dipekatkan menjadi sirup, atau difermentasi menjadi anggur atau cuka. 

Sawo juga mengandung banyak nutrisi agar tubuh memiliki energi yang cukup dan sehat. Sawo juga memiliki serat yang bermanfaat untuk mengatasi diare. Itu karena anti bakteri yang terkandung di dalamnya mampu mengatasi keluhan tersebut. Selain itu, senyawa taninnya  bisa menetralkan kadar asam pada lambung. Disamping itu. buah sawo manis, juga mengandung vitamin C. Jadi, mengkonsumsi buah ini akan membuat daya tahan tubuh semakin kuat. Kandungan vitamin A juga bisa mempertahankan kesehatan mata dan kulit. 

Secara empiris  beberapa bagian pohon sawo yang digunakan sebagai bahan obat tradisional mengatasi diare adalah bagian kulit batang (tanin yang terkandung pada kulit batang). Juga dapat mengatasi demam (tanin dan biji). ekstrak daun sawo manis dengan kadar dibawah 2% dapat meningkatkan kelarutan batu ginjal dan garam kalsium lainnya. 

Dapatkan Bibit Sawo Manis di Toko Trubus terdekat atau pesan lewat website di tokotrubus.co.id

Berat 3 kg
0

TOP

X